Slideshow ini membutuhkan JavaScript.
SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Ribuan umat muslim memadati Masjid Istiqlal Jakarta di hari kedua Ramadan 1446 H untuk berbuka puasa bersama dalam suasana penuh kebersamaan dan keberkahan. Sejak sore, jemaah sudah memenuhi area masjid, mengikuti tadarus, dzikir (ZIKRAM), dan tausiah (TIFRA) sambil menunggu waktu berbuka. Masjid Istiqlal menyediakan 5.000 nasi kotak dan ribuan botol Le Minerale untuk para jemaah, menjadikan iftar jama’i ini semakin istimewa. Bazar Ramadan di halaman masjid pun turut meramaikan suasana ngabuburit dengan aneka hidangan khas berbuka. Ramadan di Istiqlal bukan sekadar berbuka, tapi juga momen mempererat ukhuwah dan meningkatkan ibadah! Ramadan Berkah.(Anton)
© 2024 SUARAINDONEWS.COM - PT. DWIWARNA KREASI MEDIA