SUARAINDONEWS.COM, Jakarta-Dalam rangka menyemarakan Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2020 mendatang, PWI Jaya Sie Music-Film-Lifestyle dan IBR menggelar Lomba Mancing Galatama buat Jurnalis-Artis Dan Pengusaha.
Penyelenggaraan lomba ini tentu mematuhi protokol kesehatan, mengingat masih dalam suasana Pandemi Covid-19. Acara menarik ini berlangsung pada Minggu, 25 Oktober 2020, di Telaga Mina, kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.
Sejauh ini sudah sekitar 100 orang peserta yang mendaftar, terdiri dari Jurnalis-Artis dan Pengusaha, turut berpartisipasi dan meramaikan kegiatan ini dengan membayar biaya pendaftaran sebesar 100 ribu rupiah.
Ketua panitia lomba, Dedhy Haryadi mengatakan ini kegiatan untuk pertama kali digelar sebagai sebagai sarana silahturrahmi antar Jurnalis-Artis dan Pengusaha. Mengingat pandemi Covid 19 sudah berlangsung selama lebih kurang tujuh bulan, mayoritas wartawan, artis maupun pengusaha banyak melakukan kegiatan kerja di rumah.
“Pelaksanaannya mengikuti protokol kesehatan seperti, menggunakan masker, face shield, mencuci tangan sebelum masuk area pemancingan, jaga jarak dan kami siapkan juga handsanitizer untuk para pemancing,” terang Dedhy di Jakarta Minggu (18/10/2020).
Selain menerapkan aturan protokol kesehatan yang ketat di arena pemancingan, panitia juga sudah menyiapkan fasilitas kopi pagi dan makan siang bagi peserta. Dengan demikian peserta tidak perlu mencari makanan diluar arena pemancingan.
Selain itu, panitia juga sudah menyiapkan umpa mancing, caddy dan ikan masing-masing 2 kg untuk di bawa pulang.
Menurut Dedhy, lomba memancing ini mengambil tema “Jurnalis Agen Perubahan Dalam Melawan Pandemi Covid 19” akan dimeriahkan oleh Trio Macan (Generasi 3). Hadir pula para pengusaha yang mendukung lomba ini.
“Sudah konfirmasi bahwa Trio Macan akan hadir menyemarakkan acara mincing. Hadir pula para pengusaha, seperti Putra Siregar dari PStore, RM Aryo Maulana CEO Amindotek Group, Perwakilan PT. Solid Gold Berjangka, Perwakilan PT Mayora Indah, CEO IBR Relations Iqbal Ibrahim, perwakilan Pacific Bike, dan Ketua PWI Jaya,” tambahnya.
Panitia sudah menyiapkan berbagai hadiah, mulai dari TV, sepeda, HP, kompor gas dan uang tunai bagi peserta yang berprestasi, untuk berbagai kategori. Diantaranya, ikan induk terberat, ikan terbanyak, ikan warna dan ikan joget.
Pemenang dari kategori masing-masing akan mendapatkan hadiah seperti TV, sepeda,HP, lompor gas dan uang tunai.
Sementara itu, Ketua PWI Sie Musik-Film-Lifestyle, Irish Riswoyo menambahkan selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini akan dijadikan sebagai acara peluncuran “Jurnalis Fishing Club (JFC)”. JFC merupakan sebuah wadah dari komunitas wartawan yang memiliki hobi mancing.
Baginya, memancing di masa kini bukan lagi soal kebutuhan, melainkan sudah berkembang menjadi bagian dari gaya hidup.
“Oleh karena itu kami merasa perlu memberi wadah bagi para teman-teman jurnalis yang punya hoby mancing, agar kedepan lebih intens dalam bersilaturahmi, sekaligus melakukan kegiatan-kegiatan positif, seperti mengenal dan mempromosikan destinasi wisata mancing diberbagai daerah. Tinggal kita kemas yang bagus,” jelas Irish.
Irish menambahkan, JFC kelak bisa menggandeng pemerintah daerah, untuk membantu mempromosikan destinasi wisata di daerahnya, sekaligus melakukan kegiatan mancing di daerah tersebut.
Kegiatan mancing bisa dilakukan di kolam pemancingan, kolam liar seperti danau atau telaga, sungai, bahkan laut lepas. Kegiatan ini akan menjadi ujung tombak menyampaikan pesan protokol kesehatan, melalui tindakan nyata maupun tulisan di medianya. masing-masing,” tambah Irish.
Kerjasama PWI Jaya dan IBR Relations yang pertama kali ini didasarkan pada kesamaan visi, maka bukan tidak mungkin akan terbentuk sinergitas yang lebih luas lagi.
“Awalnya kita mau garap festival film pendek bertema TROTOAR, dengan mengangkat tema-tema yang terjadi di sekitar jalanan (Trotoar) Jakarta. Namun kegiatan harus ditunda pelaksanaannya oleh pandemi Covid 19. Jadilah kegiatan lomba mancing sebagai aletrnatif,” pungkas Irish (**)