SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Koalisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) belum juga menentukan bakal calon wakil presiden (bacawapres) untuk Ganjar Pranowo. Sejumlah nama seperti, Menko Polhukam Mahfud MD, Ketua Umum Partai Demokrat, dan bahkan sebelumnya nama mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sempat beredar di masyarakat.
Dalam hal ini Ketua DPP PDIP, Puan Maharani usai menghadiri Munas dan Konbes PBNU di Ponpes Al-Hamid, mengatakan bahwa dirinya belum tahu kapan akan diumumkan.
“Pendaftarannya masih sebulan tentu saja semuanya berharap semuanya cepat diputuskan. Tapi semua partai punya strategi masing-masing jadi kita tunggu saja,” kata Puan, di Jakarta, Senin (18/09/2023).
Lebih lanjut, Puan menjelaskan dengan perubahan dinamika yang ada tentu PDIP bersama koalisinya akan melakukan rapat kembali. Mengingat, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kini sudah mendukung Prabowo, dan Ridwan Kamil juga merupakan kader Golkar juga sudah jadi bagian dari koalisi Prabowo.
“Dengan perubahan dinamika seperti ini tentu saja ada perubahan lagi. Tentunya kami akan segera melakukan rapat konsolidasi dengan para ketua umum juga dengan ibu mega terkait perubahan dinamika politik yang sedang terjadi,” jelas Puan.
Ditambahkan Puan, bahwa dinamika seprti ini akan terus berlanjut sampai nanti menjelang pendaftaran nama capres dan cawapres.
“Dinamika ini masih akan terus berlangsung sampai nanti menjelang pendaftaran capres dan cawapres yang akan datang jadi kita lihat saja,” tambahnya. (DSK)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari suaraindonews.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Update SuaraIndoNews.com”, caranya langsung klik link https://t.me/update_sindotcom, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
