SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Piyu musisi dan gitaris grup band Padi Reborn meriahkan senja di halaman Graha Kemenpora, acara yang dimulai sekitar pukul 16.00 WIB. Penampilan Piyu begitu memukau membawakan lagu-lagu ikonik Padi Reborn mendapat antuasias dari ratusan pegawai di lingkungan Kemenpora. Dalam acara tersebut, Menpora Dito, memberikan anugerah penghargaan kepada Pemerintah Daerah yang telah selesai menyusun Rencana Aksi Daerah (RAD) Pembangunan Kepemudaan di Teater Wisma Kemenpora.
Penampilan Piyu bertepatan dengan berakhirnya acara pemberian penghargaan tersebut. Piyu menyerukan untuk mengajak para penonton yang hadir untuk ikut menyanyikan”Mahadewi”, dan pada kesepatan tersebut kepala daerah yang hadir turut menyumbangkan suaranya bernyanyi bersama Piyu, di antaranya Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil.
“Selamat sore semuanya. Mari kita mulai dengan lagu yang bisa dinyanyikan bersama-sama,” seru Piyu mengajak para penonton menyanyikan lagu, di Teater Wisma Kemenpora, Rabu kemarin, (23/08/2023).
Piyu dalam hal ini menuturkan, mengapresiasi Kemenpora atas hiburan yang diberikan kepada para pegawainya. Menurutnya acara ini sangat bagus karena menjadi sebuah hiburan buat karyawan Kemenpora dan masyarakat sekitar.
“Dan ini bisa menjadi semangat mereka untuk besok bisa lebih semangat lagi untuk bekerja,” tutur personel yang memiliki nama asli Satriyo Yudi Wahono ini.
Lebih lanjut, dirinya juga menilai semua sangat enjoy saat memeriahkan acara senja di halaman Graha Kemenpora,
“Antusiasmenya sangat bagus, mereka sangat enjoy,” imbuhnya.
Adapun serangkaian lagu populer Padi Reborn yang dinyanyikan, mulai dari “Kasih Tak Sampai”, “Menanti Sebuah Jawaban”, “Harmoni”, hingga “Sobat”. Para penonton pun riuh serentak menyanyikan lirik-lirik lagu yang dinyanyikan dengan penuh syahdu itu. (Red/ DSK)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari suaraindonews.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Update SuaraIndoNews.com”, caranya langsung klik link https://t.me/update_sindotcom, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.