SUARAINDONONEWS.COM, Brasil – Legenda pemain bintang Brasil, Pele dikabarkan meninggal dunia. Pele menghembuskan napas terakhirnya di usia 82 tahun.
Di lansir dari Sky News, kabar duka tersebut di sampaikan agennya. Kepada AP, Pele tutup usia di Rumah Sakit (RS) Albert Einstein di Sao Paulo, Brasil, Jumat (30/12/2022) dini hari WIB.
Pele meninggal dunia pada pukul 15.27 waktu setempat karena sejumlah kegagalan organ akibat perkembangan kanker usus (kolon) di dalam tubuhnya. Diketahui, sang legenda Brasil itu memang sebelumnya di rawat intensif di RS sejak sebelum Natal.
Pria bernama asli Edson Arantes do Nascimento ini beberapa bulan terakhir menjalani kemoterapi sebagai bentuk tindak lanjut pengobatan setelah operasi pengangkatan tumor ususnya pada September 2021.
Pele, merupakan pria kelahiran Minas Gerais, dia kerap dilabeli sebagai salah satu pemain sepakbola terbaik sepanjang sejarah. Ia adalah satu-satunya yang bisa memenangkan tiga gelar juara Piala Dunia pada tahun 1958,, 1962, dan 1970.
Selain itu, Pele tercatat memiliki 97 caps untuk Timnas Brasil. Terhitung pula sebanyak 77 gol ia berikan untuk Seleceo.
Sementara itu, di level klub, Pele membela Santos dan New York Cosmos. Ia bisa membuat sebanyak 757 gol meski Santos mengklaim sang legenda sudah mencetak lebih dari 1000 gol.
Pada Desember 2000, Pele dan legenda Argentina Diego Maradona sama-sama dianugerahi gelar Pemain Terbaik Abad ke-20.
Adapun, pemerintah Brazil menyatakan tiga hari berkabung untuk menghormati kepergian mendiang bintang sepakbola yang lahir di negaranya tersebut. (wwa)