SUARAINDONEWS.COM, Jakarta-Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan didampingi Wakil Ketua MPR Ahmad Bazarah,Wakil Ketua DPD Nono Sampono, Sesjen MPR Mar’ruf Cahyono serta pimpinan Fraksi Partai Nasdem Prof Bachtiar Aly memandu pengucapan sumpah jabatan anggota Pengganti Antar Waktu (PAW) MPR di Gedung Nusantara IV, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (10/4). MPR RI melantik sebanyak 12 orang anggota PAW MPR menggantikan anggota yang mengikuti kontestasi pilkada serentak serta terkait dengan masalah hukum.Anggota PAW.
Adapun 10 Anggota yang dilantik adalah: El Nurul Khotimah (Fraksi PKS) Drs Abdul Hakam Naja, MSi (Fraksi PAN) Drs Sudiro Asno Ak (Fraksi Partai Hanura) KH Dja’far Shodiq, SH (Fraksi Partai Nasdem) Drs Y. Jacki Uly, MH (Fraksi Partai Nasdem) Ir. H. Nur Yasin, MBA, MT (Fraksi PKB) Mafirion (Fraksi PKB) Faisol Reza (Fraksi PKB) Lilis Santika (Fraksi PKB) dan Lukmanul Hakim (Fraksi PKB).