SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Sebanyak 11 Anggota DPR dari tiga komisi terpapar virus Corona (Covid-19), yakni Komisi I, VII dan VIII. sehingga meniadakan rapat secara fisik dan melakukan lockdown masing-masing komisi.
Sekretaris Jenderal DPR RI Indra Iskandar mengungkapkan, pada Kamis (17/6/2021), terdapat 11 orang anggota DPR yang positif terpapar Covid-19.
“Dari yang tercatat sampai hari ini, anggota DPR ada 11 orang (terpapar Covid-19). Sementara di Komisi I dan VIII yang melakukan penundaan agenda rapatnya,” kata Indra di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis.,
Selain 11 anggota DPR, ada 35 orang lainnya yang beraktivitas di Kompleks Parlemen yang terpapar Covid-19, yakni 11 orang tenaga ahli, 7 orang petugas pamdal dan TV Parlemen, serta 17 orang pegawai negeri sipil.
Wakil Ketua Komisi VII Eddy Soeparno mengatakan, ada anggota dan Komisi VII yang terpapar Covid-19, sehingga diputuskan meniadakan rapat fisik.
“Memang ada anggota dan staf yang positif, kita putuskan untuk meniadakan kegiatan rapat fisik sampai dengan tanggal 24 Juni,” kata saat dikonfirmasi, Kamis.
Hal senada disampaikan Wakil Ketua Komisi I DPR RI Abdul Kharis. Kharis mengatakan, sejumlah anggota Komisi I DPR RI hingga staf dilaporkan positif Covid-19, sehingga diputuskan melakukan lockdown dalam beberapa hari ke depan.
“Bersyukur kepada Allah tentunya siang hari ini bisa ketemu walaupun secara virtual karena di Komisi I DPR sedang lockdown. Ada beberapa anggota dan beberapa anggota, TA (tenaga ahli), dan staf, juga OB yang juga positif COVID-19,” kata Abdul Kharis.
Komisi VIII juga mengikuti langkah Komisi I untuk lockdown akibat beberapa anggota dinyatakan positif COVID-19. Hal ini dibenarkan Ketua Komisi VIII Yandri Susanto.
“Ya Komisi VIII mulai besok lockdown sampai waktu yang belum ditentukan,” ujar Yandri.
Bukan hanya anggota yang dinyatakan positif. Yandri menyebut beberapa staf dan tenaga ahli Komisi VIII DPR juga dinyatakan positif.
“Yang kena ada beberapa orang anggota dan tenaga ahli serta staf Komisi VIII, sekretariat yang terpapar COVID-19,” tuturnya. (wwa)




















































