SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar memberikan apresiasi kepada Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Sekretariat Jenderal (Setjen) DPR RI atas pengabdian dan kerja kerasnya selama 51 tahun dalam memberikan pelayanan dan kinerja yang prima.
Ia juga kembali menggaungkan bagaimana KORPRI melalui kegiatan-kegiatannya dapat memberikan manfaat dalam meningkatkan indeks kebahagiaan bagi pegawai di lingkungan Setjen DPR RI.
“Lingkungan kantor ini (Setjen DPR RI) harus diorientasikan untuk membuat bahagia. Salah satunya, saya kira, KORPRI telah melakukan berbagai hal yang dilakukan. Kita ngajak teman-teman semua untuk selalu berpikir bahagia, mau ikut senam, mau ikut yang lain, olahraga voli, pingpong dan lain-lain,” tutur Indra dalam sambutannya dalam acara HUT Korpri ke-51 di Komplek Lingkungan DPR RI, Senayan, Jakarta, Jum’at (2/12/2022).
Indra, lanjutnya, berharap KORPRI Setjen DPR harus menjadi wadah yang humanis, harmonis, serta mampu menjaga solidaritas dan pemahaman nasionalisme bagi para pegawai. Sehingga, apa yang dikerjakan dan dihasilkan benar-benar dapat dirasakan oleh seluruh anggota DPR RI sebagai stakeholder utama atau pelanggan utama dari KORPRI Setjen DPR RI dan masyarakat luas.
“Saya tentu merasakan dan program kegiatan KORPRI Setjen DPR RI sudah tepat sasaran dan dirasakan banyak manfaatnya oleh teman-teman. Banyak program yang sudah dilakukan, seperti bantuan kepada pegawai atau istri yang melahirkan anak pertama, bantuan kepada pegawai yang sakit yang memerlukan rawat inap, bantuan kepada pegawai pensiun, bantuan kepada pegawai keluarga pegawai yang meninggal, termasuk bantuan taktis bagi pegawai yang terkena covid-19,” jelasnya.
Selain itu, hal yang cukup membanggakan juga, yakni terkait hasil survei kepuasan yang meningkat dari para Anggota DPR RI di 2022 kepada seluruh pegawai Setjen DPR RI. Indra pun berterima kasih kepada seluruh pegawai di lingkungan Setjen DPR RI yang terus bekerja keras serta KORPRI yang senantiasa menjalankan kewajibannya untuk mengembangkan sumber daya manusia dengan mengadakan kegiatan-kegiatan positif.
Survei ini nggak bisa diakalin. Jadi saya kira beberapa hal-hal yang selama ini menjadi keluhan sudah kita atasi dengan baik menuju perkantoran yang modern,” pungkasnya
Ketua KORPRI Setjen DPR RI, Djaka Dwi Winarko mengatakan, dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 KORPRI mengambil tema ‘KORPRI Melayani, Berkontribusi dan Berinovasi untuk Negeri’. Ia menjelaskan, dalam memberikan pelayanan, kontribusi dan inovasi untuk negara dibutuhkan jasmani yang sehat dan rohani yang kuat.
“Untuk itu, KORPRI Setjen DPR RI memiliki berbagai program di bidang seni, olahraga dan kerohanian yang tujuannya untuk membangun jiwa dan jasmani yang sehat,” ungkap Djaka.
Disampaikan Djaka, HUT KORPRI Setjen DPR RI ke-51 digelar dengan konsep festival. “Jadi bapak dan ibu bisa berkeliling Jantung Sehat (Komplek Parlemen) untuk melihat beberapa kegiatan KORPRI,” katanya.
Menutup sambutannya, Djaka berharap dalam momen HUT KORPRI ke-51 tahun ini bisa memberikan motivasi kepada para pegawai Setjen DPR RI untuk lebih bisa beraktivitas dan bermanfaat langsung bagi semuanya. “Kami berharap program-program itu bisa dilaksanakan dan bermanfaat langsung kepada anggota, untuk itu seperti seperti hymne KORPI tadi, KORPRI harus maju terus,” katanya.
Untuk diketahui, KORPRI Setjen DPR memiliki beberapa kegiatan seperti futsal, tenis meja, tenis lapangan, sepak bola, bola voli, bulu tangkis, senam, komunitas skateboard, catur, fitnes, basket, Band Parlemen, Tari, Duta Budaya, Komunitas Pecinta Alam, paduan suara dan sebagainya.
Adapun momen HUT ke-51 KORPRI Setjen DPR RI ini dibuka dengan pemotongan tumpeng dan pemotongan kue oleh Sekjen DPR RI, Indra Iskandar, didampingi jajaran pejabat tinggi Setjen DPR RI lainnya. (wwa)