SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Hari ini Presiden Joko Widodo meresmikan Tol Balikpapan-Samarinda Seksi 1 dan Seksi 5. Dengan adanya diresmikannya jalan ini maka seluruh tol Balikpapan-Samarinda sudah tersambung.
“Dan dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, sore hari ini saya resmikan jalan Tol Balikpapan-Samarinda Seksi 1 dan Seksi 5,” ujar Jokowi dalam peresmian tol seperti disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (24/8/2021).
Peresmian ini, kata Jokowi, merupakan momen bersejarah karena merupakan tol pertama di Kalimantan.
“Ini juga menjadi momen bersejarah karena Tol Balikpapan-Samarinda merupakan jalan tol pertama di Pulau Kalimantan. Ini capaian yang patut kita syukuri,” katanya.
“Sore hari ini alhamdulillah telah selesai seluruh ruas jalan tol Balikpapan-Samarinda sepanjang 97,3 km, telah tuntas diselesaikan, telah tuntas dikerjakan,” tutur Jokowi.
“Ini juga menjadi momen bersejarah karena Tol Balikpapan-Samarinda merupakan jalan tol pertama di Pulau Kalimantan. Ini capaian yang patut kita syukuri,” sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Tol Balikpapan-Samarinda telah tersambung sejalan dengan selesainya Seksi 1 Balikpapan-Samboja sepanjang 22,03 km dan Seksi 5 Sepinggan-Balikpapan sepanjang 11,09 km.
Tol Balikpapan-Samarinda memiliki total panjang 97,99 km yang terbagi menjadi lima seksi yaitu Seksi 5 ruas Balikpapan-Sepinggan (11,09 km), Seksi 1 ruas Balikpapan-Samboja (22,03 km), Seksi 2 ruas Samboja-Muara Jawa (30,98 km), Seksi 3 Muara Jawa-Palaran (17,30 km) dan Seksi 4 Palaran-Samarinda (16,59 km).
Tol pertama di Kalimantan ini diharapkan dapat memperlancar konektivitas Balikpapan dan Samarinda, pengembangan kawasan industri, serta mempercepat akses masuk ke kawasan inti wilayah Ibu Kota Negara (IKN). (wwa)