SUARAINDONEWS.COM, Jakarta-Setelah menyelenggarkan KONGRES IX PAJ (5/12) di Jakarta International Equestrian Park Pulomas (JIEPP), di penghujung Kepengurusan DPP PAJ periode sebelumnya dengan agenda pemilihan Calon Ketua Umum PAJ periode 2020 sampai dengan 2023, dan Laporan Pertangungjawaban Ketua Umum masa baktl 2017-2020, Program Kerja dan pembahasan serta pengesahan usulan AD dan ART. Akhirnya, Ketua Umum PAJ periode 2020 hingga 2023 Terpilih yakni Ing. Ir. Vidi Galenso Syarief, VDI, S.H., M.H. Vidi G Syarief mengantikan Ketua Umum PAJ 2017-2020 Osco Olfriady Letunggamu.
Dalam uraiannya Ketua Umum PAJ periode 2020 hingga 2023 Terpilih, Ing. Ir. Vidi Galenso Syarief, VDI, S.H., M.H akan menjaga hubungan baik billateral Indonesia dan Jerman, khususnya di bidang Pendidikan, Teknologi, Ekonomi, Sosial dan Kebudayaan.
Sebulan setelah pemilihan Ketua Umum, terbentuklah kepengurusan baru Periode 2020 Dsampai dengan 2023, yang diharapkan dapat melanjutkan agenda-agenda kepengurusan sebelumnya baik yang sudah terlaksana dengan baik maupun yang belum rampung/ belum sempat dilaksanakan. Dengan tentunya menambahkan agenda-agenda baru sesuai dengan yang sudah ditetapkan oleh rapat pengurus.
Terbentuknya Kepengurusan Baru dilakukan Transparan yang secara organisasi diawasi 5(lima) orang Dewan Pengawas, dan berjalan dibantu oleh Dewan Pakar yang terdiri dari para Tokoh Ahli Alumni Jerman dan para Wakil Ketua, dan beberapa Ketua Bidang.
Kegiatan secara transparansi ini, sudah mulai dilakukan sejak Pemilihan Ketua Umum kemarin Pemilihan yang diikuti oleh para alumni jerman yang sudah maupun masih menimba ilmu, bersekolah dan bekerja di Jerman. Para pemilih ini, menyampaikan suaranya secra terbuka via online, yang sangat mengedepankan azas Pancasila sila ke-4 “kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan”.
Selanjutnya, Ketua Umum PAJ terpilih periode 2020 hingga 2023 Ing. Ir. Vidi Galenso Syarief, VDI, S.H.,M.H. akan merangkul seluruh elemen Alumni Jerman yang ada di tanah air, maupun seluruh dunia untuk membawa kemajuan bagl Indonesia. Dengan kata lain, siap mendukung Visi dan Misi Pemerintah Republlk Indonesla untuk memajukan perekonomian Indonesia, khususnya di masa Pademik Covid19 ini.
Sekaligus Vidi pun mengucapkan selamat kepada Kapolri baru Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Ketua Umum PAJ terpilih mendoakan Kapolri Listiyo Sigit Prabowo dapat menjalankan tugas negara dengan baik bersinergi dengan TNI menjaga keamanan dan stabilitas NKRI.
PAJ, kata Vidi, juga siap membantu memfasilitasi Polri agar bisa semakin mempererat kerjasama yang telah terjalin dengan GSG-9 des Bundespolizei-Unit Taktis Operasi Khusus Anti-Terorisme Elit dari kepolisian Federal Jerman. Termasuk ke depan PAJ akan mengembangkan semua potensi SDM di PAJ di segala bidang termasuk dalam pemulihan ekonomi dan mengembangkan sektor pariwiswta.
Untuk diketahui, pada kepengurusan PAJ 2017 -2020 Pimpinan Osco, organisasi ini juga telah berkiprah membantu pencegahan pandemi Covid-19 dengan menyalurkan bantuan APK atau alat pelindung kesehatan Face Shiel, masker, dan sebagainya ke instansi kepolisian, TNI AD dan lainnya ke seluruh daerah di Indonesia.
Ketua Umum PAJ Terpilih berusaha untuk menjadi komunikator antara pemerintah RI dan Jerman. Dengan harapan banyak investasi Jerman yang datang ke Indonesia dan akan mengembangkan jaringan alumni Jerman sampai kepelosok daerah untuk membangun Sumber Daya Manusia yang siap kerja. Sinergi inilah yang diharapkan hadir dengan terbentuknya Kepengurusan DPP PAJ periode 2020 – 2023.
PAJ atau Perhimpunan Alumni Jerman didirikan oleh Alm.Prof. DR(HC). Ing. Dr.Sc. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie atau yang lebih dikenal dengan B.J Habibie pada tahun 1991. Saat itu Bapak alm. B.J. Habibie menjabat sebagai Menristek Republik Indonesia menilai diperlukannya suatu wadah yang mengasosiasi alumni mahasiswa Indonesia yang telah menempuh pendidikan di Jerman agar setelah selesai pendidikan segera pulang ke Indonesia untuk bekerja serta membantu pembangunan Indonesia.
Pada saat itu Pemerintah Indonesia sedang gencar membangun Infrastruktur dalam negeri.Ketua Umum pertama PAJ adalah Sony Marsono yang pada saat itu menjabat sebagai Menteri BPN Indonesia dan selaln itu terdapat beberapa mantan Ketua Umum PAJ yang dikenal oleh masyarakat dalam kontrlbusinya kepada Indonesia, diantaranya adalah Ilham Habibie (putra Alm. Bapak B.J. Habibie/ penerus program pesawat habibie R80) dan Fauzi Bowo (Mantan Gubernur DKI Jakarta/mantan Duta Besar Indonesia Untuk Jerman).(***tjoek