SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia mengapresiasi langkah para aktivis kelompok Cipayung dan sejumlah organisasi kemahasiswaan yang bergabung dengan Partai Golkar melalui Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI). Bergabungnya para kelompok aktivis itu menjadi bukti bahwa AMPI merupakan wadah pembinaan, komunikasi, pemersatu generasi muda yang berorientasi karya dan kekaryaan sekaligus laboratorium kader-kader pembaharuan yang melahirkan dan mengembangkan pemuda harapan penerus bangsa.
“Saya ucapkan selamat bergabung kepada teman-teman aktivis Cipayung plus termasuk BEM. Kalau kemarin kalian di masyarakat, aktivis itu adalah berjuang untuk kepentingan rakyat sebagai agen pembaharu, Nah sekarang, silahkan masuk mengabdi di Partai Golkar ini. Dan AMPI salah satu instrumen atau wadah yang menurut saya sudah pas untuk teman-teman aktivis,” kata Bahlil Lahadalia dalam sambutannya saat menerima 150 aktivis Cipayung dan BEM SI dalam perayaan HUT Ke-47 AMPI di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Sabtu (28/6).
Bahlil mengungkapkan bahwa AMPI didirikan sebagai organisasi pengkaderan yang dihuni oleh anak-anak muda kritis yang tujuannya adalah membentuk karakter kepemimpinan yang independen.
“Dan di AMPI ini juga kita diajarkan tidak hanya pada kontes karakter yang kuat, tapi juga bagaimana membangun hubungan komunikasi antara senior dan junior, sesama teman, atas-bawah, dan hasilnya ini luar biasa sekali,” ujarnya.
Di Partai Golkar itu sendiri, lanjut Bahlil, merupakan partai yang inklusif, semua kalangan ada di partai ini, mulai dari intelektual, aktivis dari Aceh sampai Papua.
“Mau anak dari Aceh ada, sampai dengan Papua. Mau anak kota, ibu kota sampai anak desa, semua ada di Golkar. Jadi saya pikir, Partai Golkar telah teruji dalam proses kehadirannya dalam mengisi pembangunan dan sekaligus sebagai instrumen proses pendidikan politik dan demokratisasi di negara kita. Ditambah lagi, Golkar adalah partai tertua yang sudah melewati fase ke fase dengan semua dinamikanya,” katanya.
Di tempat yang sama, Ketua Umum DPP AMPI, Jerry Sambuaga merasa bersyukur dan bangga bergabungnya para aktivis Cipayung dan BEM SI di Partai Golkar melalui AMPI.
“Ini adalah kebanggaan, kehormatan buat kita, AMPI di usianya yang ke-47, dan juga tentunya Partai Golkar. Dimana AMPI bisa menyematkan jaket AMPI dan juga KTA Partai Golkar sebagai simbol teman-teman, kawan-kawan aktivis Cipayung, yang bergabung bersama-sama dengan Partai Golkar,” kata Jerry Sambuaga.
Kehadiran 150 alumni aktivis Cipayung dan BEM SI dalam perayaan HUT Ke-47 AMPI ini kata Jerry Sambuaga sesuai dengan arahan Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia yang meminta AMPI untuk bisa mencetak 1 juta kader.
“Nah kita mulai dari sekolah, kampus, dari lingkungan, lingkungan terdekat, lingkungan terjauh, semua kita garap.Dan ini anak-anak muda konkret yang kita buktikan, lebih dari 150 orang dari semua unsur organisasi kepemudaan bisa kumpul dan bergabung dengan Partai Golkar melalui AMPI pada hari ini,” ujarnya.
“Ini bukti konkret bahwa AMPI selalu siap menjalankan arahan Ketua Umum Partai Golkar Bang Bahlil Lahadalia dengan melakukan program dan kegiatan positif serta konsolidasi ke setiap lini, termasuk ke teman-teman aktivis Cipayung Plus dan BEM,” lanjutnya.
Jerry juga menyampaikan terima kasihnya kepada Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia atas dukungan, perhatian, dan kepercayaann, serta amanah yang telah diberikan kepada dirinya selaku Ketua Umum DPP AMPI dalam memimpin organisasi AMPI. “Semoga AMPI selalu bisa memberikan kontribusi terbaik untuk Partai Golkar, masyarakat, bangsa, dan negara,” tutupnya.
(Anton)