SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menyatakan anggaran tambahan Kementerian Sosial (Kemensos) Tahun Anggaran 2023 senilai Rp8 triliun dialokasikan untuk permakanan lansia, disabilitas serta yatim piatu (YAPi) hingga bantuan langsung tunai (BLT) El Nino.
Hal itu disampaikan Mensos Risma melalui keterangan tertulisnya, dalam Rapat Kerja bersama Komisi VIII DPR RI di Jakarta, Selasa (7/11/2023).
“Bantuan untuk anak YaPi senilai Rp200.000 per bulan per anak,” kata Risma.
Sedangkan bantuan untuk lansia dan disabilitas dalam bentuk makanan siap saji yang disediakan oleh pokmas (kelompok masyarakat).
Untuk bantuan tersebut, terdapat tambahan senilai Rp1,2 triliun. Anggaran tersebut sudah termasuk dalam DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran) Kementerian Sosial.
“Sasaran lanjut usia ditambah 100.000 orang, disabilitas 33.774 orang dan Yapi 378.755 orang. Anggarannya Rp1.242.167.312.000,” ujar Risma.
Kemudian penyaluran BLT El Nino sebesar Rp200.000 sebanyak dua kali dalam dua bulan terakhir ini, untuk 18,8 juta keluarga penerima manfaat dengan total Rp7,520 triliun.
“Anggaran di sini sudah dengan biaya (pengiriman) PT Pos yang ini,” katanya.
Kemensos juga akan menyalurkan santunan penderita gagal ginjal akut senilai Rp19,22 miliar.
Namun, Mensos menyebut data penerima BLT El Nino masih akan didiskusikan lagi dengan Kementerian Keuangan karena anggaran tambahan belum masuk ke DIPA Kemensos.
“Data awal di angka 18,8 juta untuk dua bulan. Masing-masing Rp200 ribu. Nah untuk clear data, kami akan komunikasi dengan Kemenkeu dulu untuk jumlah penerimanya,” ujarnya.
Selain itu ada tambahan untuk rumah susun terpadu (RST) di yang pelaksanaannya ada di Direktorat Perlindungan Jaminan Sosial (Linjamsos) sebanyak 18.800 unit, dengan totalnya anggarannya Rp37,8 miliar, sehingga ada total tambahan Rp8.819.187.312.000.
Dalam rapat kerja Komisi VIII DPR RI yang dipimpin Ashabul Kahfi, dipaparkan bahwa anggaran Kementerian Sosial Tahun Anggaran 2023 sejumlah Rp79.419.425 895.000, telah direalisasikan senilai Rp62.739.331.469.297 hingga 7 November 2023 atau sebesar 79 persen.
Sementara itu, Komisi VIII DPR RI mengapresiasi serapan anggaran Kemensos yang mencapai 79 persen. Selain itu, para wakil rakyat mendukung penuh penyaluran BLT El Nino dan berharap bantuan tersebut benar-benar diberikan kepada masyarakat terdampak. (Akhirudin)