SUARAINDONEWS.COM, Jakarta–BRI INDOCOMTECH 2016, gelaran pameran Teknologi Informasi dan Komunikasi yang digelar di Jakarta Convention Center. Selama 2-6 November 2016, berhasil menarik 192.126 pengunjung dan mencatatkan nilai transaksi sebesar Rp. 600,898,335,400,-.
Tidak hanya nilai transaksi saja, BRI INDOCOMTECH juga berhasil mempertemukan lebih dari 100 produsen dari Taiwan, Hongkong dan China dengan lebih dari 70 buyers dari Indonesia dalam program business matching (3/11).
Program business matching di BRI Indocomtech 2016 menjadi wadah networking baru bagi para pemain industri. Program business matching ini dimaksudkan untuk membangun jaringan bisnis antara pengusaha lokal dan para pengusaha internasional.
Sehingga menciptakan kolaborasi bisnis yang berpotensi memperkuat usaha mereka dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat.
Pada BRI INDOCOMTECH 2016, BRI juga berhasil mengajak para pengunjung untuk memulai cashless society selama gelaran. Dan BRI INDOCOMTECH 2016 ditutup dengan pengundian Doorprizes yang berupa Runwheels, Jam tangan, Smartphone dan VR Headset.
Bambang Setiawan, Project Director Amara Pameran Internasional selaku penyelenggara BRI INDOCOMTECH 2016 menyatakan bahwa pencapaian BRI Indocomtech 2016 adalah berkat dukungan banyak pihak, tak terkecuali media yang senantiasa memberikan pemberitaan yang positif. (gha/foto ist)