SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Film Bangku Bioskop: Ujian Terakhir yang disutradarai Lakonde, dengan skenario ditulis oleh Alim Sudio, produser kreatif dan ide cerita oleh Monty Tiwa dan produser Chand Parwez Servia siap meneror bioskop pada tanggal 5 Oktober.
Setelah 17 tahun, Starvision kembali menghidupkan salah satu IP populernya Hantu Bangku Kosong, yang kini hadir dalam film reboot BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir.
Selaku produser, Chand Pawrez mengatakan film tersebut tampil dengan cerita baru yang memiliki kedekatan dengan generasi penonton muda
“Starvision ingin menghadirkan kembali IP populer tersebut dalam cerita baru yang memiliki kedekatan dengan generasi penonton muda karena semakin sering kasus bangku kosong terjadi di berbagai sekolah, dan ditampilkan dengan peningkatan production value yang akan memberikan pengalaman nonton menjadi lebih menarik,” kata produser Chand Parwez Servia.
Monty Tiwa menambahkan Film BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir akan menghadirkan teror yang lebih mencekam bagi penonton. Dengan cerita yang baru, akan menghadirkan sajian sajian horor di BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir sebagai film horor yang tidak boleh dilewatkan di bioskop
“BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir akan menghadirkan teror yang lebih mencekam bagi penonton. Melalui kerja sama dengan aktor baru, cerita baru, sutradara baru dan penulis skenario baru akan menghadirkan sajian horor di BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir sebagai film horor yang tidak boleh dilewatkan di bioskop.” ujar Monty
Dengan kembali dibuatnya IP Populer yang dimiliki Starvision, hal tersebut membuktikan bahwa negeri kita tidak pernah kehabisan akan cerita horor. Cerita horor telah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia
Untuk diketahui, Film BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir mengisahkan sebuah kejadian mengerikan yang terjadi ketika berlangsungnya ujian di sekolah. Dimulai dari kesurupan massal dan satu persatu siswa mati. Kekuatan gelap yang menakutkan menyandera dan meneror sekolah berprestasi tersebut.
Film BANGKU KOSONG: Ujian Terakhir dibintangi Karina Suwandi, Teddy Syach, dan Lania Fira sebagai pemeran utamanya. Selain itu juga dibintangi sederet pemain lainnya, Maisha Kanna, Emiliano Cortizo, Dinda Mahira, Emyr Razan, Andy/rif, Haydar Salishz, Aida Nurmala, Alex Rio, Reynavenzka Deyandra, Barbie Arzetta, Andri Sulistiandri, Ridwan Kainan, Irgi Fahrezi, dll
(AM)