SUARAINDONEWS.COM, Jakarta-Bambang Bayu Saptaji, bintang futsal Indonesia mendapatkan penghargaan sebagai Player of The Year Putra Terfavorit 2017 pada Bolalob Awards 2017. Bolalob Awards 2017 yang diselenggarakan oleh Bolalob.com, telah menyelesaikan waktu pemilihannya pada 2 Februari 2018 lalu.
Ribuan pembaca Bolalob.com berpartisipasi memilih mana yang menjadi favorit mereka. Dua bintang futsal Indonesia, Ardiansyah Runtuboy dan Bambang Bayu Saptaji, masih menjadi favorit pilihan pembaca Bolalob. Kedua pemain ini mendapatkan suara terbanyak dari empat pemain yang masuk nominasi ini. Namun Bambang Bayu Saptaji unggul satu persen di angka 27% suara dari Ardiansyah Runtuboy yang harus puas berada di posisi kedua dengan 26 % suara. Di urutan selanjutnya terdapat Muhammad Iqbal Iskandar (18%), Sauqy (17%), Sunny Rizky Suhendra (8%) dan Tricahyo Ramadhan (3%).
Bambang Bayu Saptaji merupakan salah satu pemain futsal kebanggaan Indonesia. Tergabung dalam klub Vamos Mataram, Bambang Bayu Saptaji dan klubnya telah menjuarai beberapa liga, salah satunya Pro Futsal League musim lalu. Bambang Bayu Saptaji memimpin total tembakan sebanyak 17 kali dengan tingkat akurasi sebesar 47%. Ini merupakan total tembakan terbanyak dari liga tersebut.
Bambang Bayu Saptaji saat ini juga tergabung dalam salah satu sport marketing company yang berfokus pada pengembangan aset digital atlet olahraga Indonesia, yaitu Sport Star Network (SSN).
“Sports Star Network ini adalah wadah bagi atlet-atlet di Indonesia untuk mengembangkan aset yang mereka punya salah satunya sosial media mereka. Apa yang kami temukan dilapangan, sebagian besar masyarakat Indonesia bahkan tidak mengetahui atlet-atlet yang mereka punya, padahal atlet itu adalah bibit pahlawan negara. Selain itu, menjadi seorang atlet tidak mudah, butuh pengorbanan lebih. Hal-hal inilah yang ingin kami bagikan ke masyarakat Indonesia, ini yang menjadi motivasi kami mengembangkan Sports Star Network.” ucap Aswin Regawa, selaku Technical Advisor dari Sports Star Network.
Bambang Bayu Saptaji telah tergabung dalam SSN sejak November 2017 lalu. Dengan followers sebanyak 421.000 pada akun instagramnya @bayusaptaji, Bambang Bayu Saptaji menarik perhatian SSN untuk mengajaknya menjadi salah satu sport influencers dibawah managementSSN. “Kami lihat, selain punya satu visi, Bayu juga punya bakat dan karakter yang bagus, dia cocok jadi role model untuk kita semua.” Aswin menambahkan.
(gha; foto ist