SUARAINDONEWS.COM, Jakarta – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia menyambut baik keputusan Pemimpin ASEAN pada KTT ke-40 dan KTT ke-41 dalam mendukung Timor Leste meningkatkan keanggotaannya di ASEAN.
Ini dibuktikan dengan diterimanya Aparatur Sipil Negara Timor Leste melakukan progam magang di Kemendikbudristek, sesuai dengan rekomendasi Kementerian Luar Negeri RI, pada pilar sosial budaya (Sosbud) ASEAN.
Peserta magang diterima oleh Pelaksana Tugas Biro Kerjasama dan Hubungan Masyarakat, Kemendikbudristek, Anang Ristanto, di Ruang Rapat Biro Kerjasama dan Hubungan Masyarakat, Gedung Kemendibudristek, Jakarta, Jumat, (14/7/2023).
“Selamat datang untuk Bu Emilia, kami mendukung program magang ini dan akan selalu memberikan bimbingan selama magang di Kemendibudristek,” ucap Anang, dengan penuh sumringah.
Kemudian, Anang melanjutkan percakapannya dan mengatakan melalui progam magang ini, diharapkan ASN Timor Leste dapat memahami mekanisme dan tata kerja di Kemendibudristek, sebagai upaya menuju keanggotaan penuh ASEAN.
Program magang ini dibiayai melalui mekanisme hibah Pemerintah Indonesia, yaitu Lembaga Dana Kerjasama Pembangunan Internasional (LDKPI) yang disalurkan melalui Kemenlu. Biaya yang ditanggung oleh LKDPI meliputi akomodasi, transportasi, serta biaya harian peserta magang.
Adapun untuk pilar sosial budaya, hibah akan diberikan kepada 10 orang ASN Timor Leste yang akan mengikuti keseluruhan program magang pada 12 Juni hingga 11 September 2023.
Sedangkan peserta yang ditugaskan Kemendikbudristek adalah Emilia Costa Magalhaes, seorang ASN di kantor administrasi dan keuangan dalam Sekretariat Seni dan Budaya, Dili, Timor Leste.
Dalam pertemuan tersebut, ASN Timor Leste memberi apresiasi tinggi kepada jajaran Kemendikbudristek. “Terimakasih atas kerjasama melalui program magang ini. Saya berharap akan mendapatkan banyak pengalaman dalam tata kerja, ritme, dan isu-isu terkait ASEAN,” Ucap Emilia, dengan penuh rasa senang.
Anang Ristanto, pun berharap pengalaman yang didapat selama magang nanti dapat diadaptasikan juga di Timor Leste dan dapat terus menjalin kerjasama bilateral dengan baik. (Seno/ADJ)